IMG20221010123150

Menteri Agama RI Membuka Stand Expo Myres 2022

Kegiatan expo Myres supercamp resmi dibuka oleh Menteri Agama RI, H. Yaqut Cholil Qaumas pada Senin, 10 Oktober 2022 di Gedung SG, Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta. Setelah pengguntingan pita tanda resminya kegiatan expo myres, menteri agama mengunjungi beberapa stand peserta. Salah satu stand yang dikunjungi adalah stand expo MTsN 1 Kota Tangerang Selatan yang menjadi salah satu dari enam finalis bidang lomba Ilmu Keagamaan Islam.

Di stand MTsN 1 kota Tangerang Selatan, Menteri Agama menanyakan tentang alasan pemilihan topik penelitian peserta, yaitu Sachio Diandra Najla. Menurut Sachio alasan pemilihan topik penelitian yang berjudul No Pork No Lard: Strategi Pengusaha Kuliner Menyiasati Sertifikasi Halal adalah karena masih banyak restoran, terutama di mal-mal perkotaan yang menuliskan stiker no pork no lard untuk menarik konsumen muslim. Padahal no pork no lard yang berarti tidak mengandung babi dan turunannya belum menjamin kehalalan suatu produk.

Kehalalan suatu produk bukan hanya sekadar tidak mengandung unsur tersebut, tetapi juga dari proses dan unsur yang lainnya. Hal ini termaktub dalam Alquran surat Al Baqarah ayat 168 yang artinya Hai manusia, makanlah makanan yang halal lagi baik dari apa yang terdapat di bumi ini dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah setan, Sesungguhnya setan itu musuh yng nyata bagimu. Adapun tujuan penelitian ini untuk kengajak konsumen muslim agar lebih aware terhadap produk halal.

Stand expo Myres supercamp 2022 kali ini diikuti oleh 36 peserta grand finalis dari seluruh Indonesia. Stand expo tersebut menjadi bagian dari penilaian lomba Myres (Madrasah Young Researcher Supercamp) Setiap stand berisi poster alur penelitian dan karya-karya siswa.

Selain menteri agama, stand Myres MTsN 1 juga dikunjungi oleh Direktur KSKK Madrasah, Prof. Dr. H. Moh. Isom, M. Ag., Dirjen Pendis Kemenag, Bapak M. Ali Ramdhani, Kanwil Banten, Dr. H. Nanang Fatchurrohman, S.Ag., S.Pd., M. Pd., dan Kasie Penmad Kemenag Tangerang Selatan, Bapak M. Edy Suharsongko.

 

{{ reviewsTotal }}{{ options.labels.singularReviewCountLabel }}
{{ reviewsTotal }}{{ options.labels.pluralReviewCountLabel }}
{{ options.labels.newReviewButton }}
{{ userData.canReview.message }}

Bagikan :

Artikel dan Berita Madrasah

Menanam Toga dan Membuat Jamu Pa...
Peserta didik kelas 7 MTsN 1 Kota Tangerang Selatan mendisplay...
Kepala MTsN 1 Kota Tangerang Sel...
International Youth Robot Association (IYRA) Indonesia bekerja...
Bergiat Literasi dengan Kalimah ...
Kegiatan literasi di MTsN 1 makin menggeliat. Bulan Oktober ya...
Gita Cantika MTsN 1 Kota Tangsel...
Jember, (24/9/2023), Setelah berakhirnya pandemi Covid-19, Kej...
Launching HP Transformasi Pembel...
Kamis, 24 Agustus 2023 MTsN 1 Kota Tangerang Selatan mengadaka...
Pembukaan MATSAMA di MTsN 1 Kota...
Pamulang, Kegiatan MATSAMA (Masa Ta'aruf Siswa Madrasah) tahun...

Agenda Madrasah

Rabu, 11 Oktober 2023
HOMESTAY CIANJUR
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik
Kamis, 12 Oktober 2023
FIELDTRIP BANDUNG
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik
Selasa, 10 Oktober 2023
SOL YOGYAKARTA
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik

Pengumuman Madrasah

SK PENETAPAN LULUS CADAN...
SK PENETAPAN KELULUSAN P...
INFORMASI PPDB TAHUN PEL...

Hubungi kami di : 021-7415023

Kirim email ke kamimtsn1kotatangerangselatan@gmail.com

Jl. Pajajaran No 31. Pamulang Barat, Kec. Pamulang Kota Tangerang Selatan Provinsi Banten Telp. (021) 741 5023